Ad Code

6 Manfaat Buah Melon Merah

Memang terasa tidak adil jika kita hanya membahas buah melon hijau namun tidak membahas musk melon atau biasa dikenal dengan melon merah / jingga.

Pada artikel sebelumnya kami sudah membahas 7 manfaat melon hijau jenis sky rocket melon dan kali ini kita akan membahas beberapa manfaat dan kandungan yang terdapat pada musk melon atau melon merah yang juga tergolong dari jenis melon hijau.


Hai teman-teman pembaca, jumpa lagi sama aku joeyadrianto dan pada kesempatan kali ini kita akan membahas beberapa kandungan dan manfaat dari buah musk melon atau lebih sering disebut dengan melon merah yang baik untuk kesehatan tubuh kita. Simak lebih lanjut yuk

Buah yang tidak kalah menarik dari segi rasa dengan warian melon lainnya, menjadikan buah melon merah ini sebuah opsi atau pilihan untuk mengkonsumsi buah melon dengan citra dan sensasi yang cukup berbeda. Menurut riset didalam 100 gram buah melon merah terdapat kurang lebih sama dengan melon hijau lainnya yaitu sekitar 85 graman kandungan mineral yang baik untuk tubuh, sementara itu untuk kandungan lainnya yaitu antara lain :
- 85 gram air
- 9,4 gram karbohidrat
- 2,17 gram glukosa
- 1,1 gram protein nabati
- 1,18 gram Serat
- 0,84 gram Protein
- 0,08 gram Nitrogen
- 8,8 mg Vitamin C
- 0,04 mg Vitamin B-6
- 1,8 mg Vitamin A
- Asam Amino
- Kalsium
- Besi
- Magnesium
- Fosfor
- Kalium

Tidak hanya itu, didalam kandungan buah melon merah ini memiliki senyawa beta karoten yang berfungsinya sebagai?? Ada dibawah dong, untuk lebih lengkapnya simak lebih lanjut yuk untuk mengetahui dari manfaat buah melon merah.


Manfaat Buah Melon Merah

1. Menjaga kesehatan jantung

Buah melon merah ini juga dapat menjaga kesehatan jantung kita dengan dua cara yang sama dengan melon hijau, yaitu yang pertama dengan adanya kandungan serat yang terdapat pada buah melon ini mampu menjaga kolestrol baik didalam tubuh sehingga mampu menjaga kesehatan jantung kita juga.

Faktor yang kedua yaitu adanya kandungan kalium yang terdapat pada buah melon ini mampu menjadi vasodilator, yaitu menjaga dan atau mengurangi tekanan darah kita, sehingga kesehatan jantung dapat terjaga.

2. Menurunkan resiko kanker

Nah yang seperti kutipan diatas, bahwa melon merah ini memiliki kandungan beta karoten yang sangat tinggi, bahkan melebihi melon hijau dan beberapa buah lainnya seperti jeruk dan mangga.

Fungsi utama sendiri dari senyawa beta karoten adalah untuk mencegah dan melawan sel kanker prostat bahkan menurut penelitian, beta karoten juga mampu menurunkan resiko kanker usus besar.

3. Menjaga sistem pencernaan

Sama dengan halnya melon hijau lainnya, melon merah ini atau musk melon ini memiliki kandungan mineral, air dan serat yang cukup tinggi.

Kandungan kandungan tersebut mampu menjaga kesehatan usus besar dan lambung. Jika kesehatan usus besar dan lambung kita terjaga maka hal ini dapat membantu menjaga sistem pencernaan tubuh kita ya teman teman.

4. Menurunkan resiko stroke

Kandungan vitamin A, vitamin C, serat, kalium dan beta karoten mampu menjaga tekanan darah pada tubuh kita.

Hal ini dapat membantu menurunkan resiko terjadinya stroke.

5. Menjaga sistem imun tubuh

Kandungan vitamin C, karbohidrat, gula dan mineral mampu memberikan asupan gizi yang baik untuk memperkuat sistem imun tubuh kita.

6. Menjaga kesehatan kulit dan rambut

Tentunya faktor vitamin C, mineral dan senyawa seperti kolagen yang mampu mengganti sel sel kulit mati sehingga mampu membantu menjaga kesehatan kulit tubuh teman teman agar terlihat lebih cerah.
Namun dijepang musk melon atau melon merah ini digunakan sebagai olahan membuat sebuah serum yang mampu menjaga kesehatan rambut kita.


Buah musk melon atau melon merah sendiri memiliki sedikit perbedaan manfaat dengan sky rocket melon, namun pada umumnya melon hijau sama sama memiliki fungsi yang sama. Nah untuk merasakan manfaat baik teman teman dapatkan mengkonsumsinya teratur teratur ya.

Akhir kata, semoga informasi dari kita bermanfaat, jangan lupa dishare dan tinggalkan jejak teman teman. Sampai jumpa di lain kesempatan. 

Posting Komentar

0 Komentar